-->

Wow! Ternyata Begini Cara Pakai Hero Dyrroth di Mobile Legends!

Wow! Ternyata Begini Cara Pakai Hero Dyrroth di Mobile Legends! - Dyrroth, Hero terbaru yang diliris oleh Mooton pada 25 Juni 2019 lalu. Hero Dyrroth ini menurut banyak laporan adalah hero yang sering banget terkena banned di draft pick dikarenakan terlalu over power.

Lalu, apa saja yang perlu kamu tahu dari Dyrroth? Yang wajib kamu tahu lebih dulu adalah kelebihan dan kelemahan dari hero ini. Kami akan membahas kelebihan dan kelemahan Dyrroth terlebih dulu, selanjutnya adalah bagaimana cara pakai Hero Dyrroth yang keren ini!
Wow! Ternyata Begini Cara Pakai Hero Dyrroth di Mobile Legends!Kelebihan dan Kekurangan Hero Dyrroth

Kelebihan Hero Dyrroth


  • Dyrroth punya skill damage dan burst damage yang sangat besar, sehingga semua lawannya termasuk hero Tank bisa dilibasnya dalam pertarungan 1 vs 1.
  • Hero ini punya daya tahan yang kuat, alhasil di late game Dyrroth bisa tampil mendominasi pertarungan.
  • Sangat lincah dan sulit untuk dikejar oleh lawan-lawannya.
Kelemahan Hero Dyrroth
  • Sulit melakukan lock target ke arah lawan. Ia juga kurang punya efek skill crowd control sebagai seorang hero fighter.
Nah berikut adalah bagaimana caranya memakai dengan maksimal hero ini.

Cara memakai hero dyrroth

Combo Skill Dyrroth
Source : mobilelegends.gcube.id
  1. Perhatikan keadaan sebelum maju, jika sudah yakin dengan kondisi sekitar maju dengan Skill 2 ke arah musuh.
  2. Setelah berhasil menerkam lawan dengan Skill 2, secara otomatis lawan akan kehilangan physical defense.
  3. Segera gunakan Skill Ultimate ke arah lawan
  4. Minimal lawan yang terkena combo ini akan sekarat dan lakukan finishing dengan Skill 1.

Hal-hal yang Perlu Diperhatikan Dyrroth

Source : mobilelegends.gcube.id
Memang benar Dyrroth memiliki spesialis dengan gaya bertarung 1 vs 1. Maka dari itu Dyrroth harus melihat keadaan untuk bisa maju ke arah lawan. Ada beberapa point yang harus diketahui untuk bisa jago bermain Dyrroth antara lain adalah :
  1. Dyrroth harus berhati-hati untuk melawan hero berkemampuan blink.
  2. Dyrroth harus pintar melihat keadaan untuk bisa maju ke dalam team fight.
  3. Incar hero core musuh, itu akan membuat team lebih mudah untuk menang dalam war.

Kesimpulan 

Dengan adanya hero baru ini pasti kita tidak akan langsung bisa menguasainya, perlu proses bertahap untuk melatihnya agar terbiasa menggunaka hero ini, intinya terus mencoba.
LihatTutupKomentar